Siapkan Komposisi Lawan Cerezo
Malam ini Gelar Internal Game di Kanjuruhan
MALANG-Pertandingan melawan Cerezo Osaka di Osaka Nagai Stadium, Jepang  di laga Liga Champions Asia tinggal beberapa hari lagi. Pelatih Arema  Miroslav Janu kini mulai otak-atik pemain yang akan diturunkan di ajang  internasional itu. Siapa-siapa pemain yang akan tampil di Jepang nanti,  sepertinya akan ditentukan dalam internal game, yaitu 11 pemain lawan 11  antar pemain Arema. Internal game tersebut akan digelar di Stadion  Kanjuruhan, malam ini.   
“Sabtu tidak jadi uji coba, karena tidak ada lawan yang siap untuk uji  coba lawan Arema. Kita lakukan internal game saja di Stadion Kanjuruhan,  11 pemain lawan 11 pemain Arema,” sebut Miro usai latihan di lapangan  Abdurrahman Saleh kemarin pagi.
Diperkirakan malam ini Miro akan mencoba komposisi pemain yang  dipersiapkannya lawan Cerezo Osaka. Termasuk menerapkan taktik dan  strategi yang selama ini dicoba dalam latihan Arema.
Seperti pada sesi latihan kemarin pagi, Zulkifli dkk mendapat menu  latihan khusus untuk membangun serangan melalui sayap. Yaitu mengalirkan  bola dari bawah, memanfaatkan lebar lapangan, mengarahkan bola ke sayap  kanan dan kiri.
Pada latihan ini, Miro tampaknya tak banyak memanfaatkan lini tengah,  kecuali hanya untuk wall pas untuk merubah arah serangan sayap. Skema  serangan dari sayap kanan dan kiri ini diakhiri dengan crossing dan  finishing.
Secara bergantian, crossing dilakukan dari sayap kanan dan kiri. Miro  menginstruksikan pemain sayap Arema untuk bisa melakukan crossing bagus  dengan bola-bola melengkung serta dengan timing yang tepat.
Bahkan pada akhir latihan, Miro khusus memberi menu latihan khusus  crossing dengan membagi pemainnya jadi tiga kelompok. Pertama pemain  untuk sayap kanan, seperti Ridhuan, Zulkifli, Waluyo dan Fakhrudin.
Kelompok kedua pemain untuk sayap kiri seperti Benny Wahyudi, Amirudin,  Hermawan dan Wahyu Gunawan. Sedangkan kelompok ketiga adalah finisher  seperti Alamh Shah, Roman, Esteban, Sunarto, Roni dan Bustomi.
Kepada para finisher yang menyambut crossing atau umpan-umpan silang  itu, Miro menginstruksikan untuk masuk tepat waktu dengan mengambil  posisi yang tepat. Harapannya dengan crossing dan timing yang bagus,  bisa membuahkan gol.
Sementara itu rencana tim Arema untuk menggelar laga uji coba di Stadion  Kanjuruhan, Sabtu (19/2) besok dipastikan batal. Menyusul Singo Edan  tak mendapatkan lawan untuk rencana satu kali uji coba sebelum tim  berangkat ke Jepang itu.
Setelah Persik Kediri dan Persiba Bantul tak bersedia datang ke Malang,  giliran Gresik United juga tidak bisa memenuhi undangan tim Arema. Tiga  tim Divisi Utama ini tidak siap untuk berujicoba lawan Arema di  Kanjuruhan.
Padahal agenda uji coba ini menjadi satu-satunya kesempatan Miroslav  untuk mengukur kesiapan timnya sebelum berangkat ke Jepang, menghadapi  tim Cerezo Osaka, 2 Maret nanti.(bua/jon)       

 
 
0 Responses to "Siapkan Komposisi Lawan Cerezo"
Leave A Comment :